Data Protection Intellectual Community adalah wujud nyata dari Gerbang PDP Indonesia sebagai platform edukasi Pelindungan Data Pribadi dengan mendirikan sebuah komunitas setelah peserta Kelas Implementasi UU PDP mengikuti sesi pembelajaran untuk bertukar pikiran mengenai topik dan berbagi pengalaman di dalam mengimplementasikan Pelindungan Data Pribadi yang diketuai oleh Instruktur Gerbang PDP Indonesia.

Benefit

  • Mendapatkan materi terbaru berkaitan dengan topik seputar UU PDP dan turunannya
  • Mendapatkan berita terbaru seputar dunia Pelindungan Data Pribadi
  • Mendapatkan kesempatan untuk menulis artikel di website Gerbang PDP Indonesia
  • Mendapatkan kesempatan untuk menjadi narasumber di dalam seminar / webinar yang diadakan oleh Gerbang PDP Indonesia
  • Mendapatkan kesempatan untuk berkonsultasi dengan Instruktur pada jadwal tertentu di setiap bulannya.
  • Mendapatkan kesempatan untuk bertukar pikiran dengan sesama anggota komunitas

Biaya keanggotaan

  • Gratis untuk 1 tahun pertama bagi setiap peserta Program Profesi PPDP/DPO.
  • Untuk tahun selanjutnya, bagi Peserta dapat melakukan pembayaran sebesar Rp 1.000.000,- (satu juta rupiah) untuk setiap tahunnya.

Siapa saja yang bisa menjadi anggota?

Keanggotaan pada komunitas ini terbuka bagi siapa saja, baik alumni Peserta Program Pelatihan Profesi PPDP/DPO dan juga yang tidak mengikuti Program Pelatihan Profesi ini. Khususnya bagi yang tertarik untuk mendalami topik Pelindungan Data Pribadi, baik di Indonesia ataupun di luar negeri.

Informasi lebih lanjut

Informasi lebih lanjut, silakan menghubungi bagian Memberships kami via WhatsApp.